Cara Mudah Menulis Nomor KTP dan HP di Microsoft Excel

Sebelumnya saya telah menulis review Aplikasi Jadwal Euro 2016 Otomatis dengan Excel, Sekarang waktunya saya berbagi tutorial penggunaan Ms. Excel. Bagi sebagian orang mungkin menggunakan aplikasi Microsoft Excel sangatlah membingungkan dan terkesan rumit, padahal jika telah tahu fungsinya, bisa sangat menyenangkan dan akan membantu pekerjaan harian anda. Microsoft Excel memang dirancang auto calculate secara default, jadi ada beberapa text yang jika dituliskan dalam sebuah sel maka yang nampak bukan yang ditulis, melainkan apa yang dituju dari penulisan tersebut, itu karena sistem membaca yang kita tulis diterjemahkan secara otomatis dan terbaca sebagai formula.

Ketika menuliskan sebuah angka yang panjang lebih dari 11 digit dalam sebuah sel maka jika tidak diset secara khusus maka akan menampilkan error, misalnya kita menuliskan “111111111111” dalam sebuah sel maka sistem akan menampilkan 1.11111E+11, itu karena Excel menggunakan sistem auto calculate. Misalnya kita ingin menuliskan nomor HP atau KTP, maka kita harus tahu triknya dulu untuk menuliskannya agar tidak tampil error.

Langkah-langkah Menulis Nomor KTP dan HP di Excel

  1. Sebelum menuliskan angka, block dulu sel yang akan kita tuliskan nomor KTP atau HP dengan menekan “Shift”. Atau block seluruh columns dengan klik pada heading column yang akan kita isi data nomor.
  2. Pada tab “Home”, lihat grup meny “Number”. Klik pada menu dropdown yang ada tulisan “General”.
  3. Pilihlah “Text”. Lihat gambar
  4. Selesai, berapapun jumlah digit number yang ditulis tidak akan menampilkan error lagi.

Number Format Excel

Format Text Microsoft Excel

General to Text Excel

Namun, perlu anda ketahui jika sebuah sel berisi data dengan format text, maka data tersebut tidak akan berfungsi lagi dalam penghitungan. Jika kita masukkan rumus dengan referensi data yang berupa format text makan formulanya tidak akan berfungsi. Lihat contoh pada gambar di bawah ini.

Baca Juga:  Rumus Interpolasi dan Ekstrapolasi di Tabel Microsoft Excel

Format Text Tidak berfungsi

Menuliskan nomor KTP atau HP di Microsoft Excel juga bisa dilakukan dengan cara menambahkan karakter “‘” sebelum nomor yang anda tulis dalam sebuah sel. Misalnya jika ingin menuliskan “000123456789” maka anda bisa menulisnya dengan “‘000123456789”.

Untuk perbedaan versi aplikasi antara Office 2000, 2003, 2007, 2010, 2013 hingga 2016 tidak ada perbedaan untuk trik penulisan nomor panjang dalam Microsoft Excel diatas. Baca juga Cara Menulis rumus Rank di Excel.

Topik yang berhubungan

  • cara menulis nik di Excel
  • format ktp
  • cara membuat nomor ktp di excel
  • format nomor ktp
Cara Mudah Menulis Nomor KTP dan HP di Microsoft Excel | admin | 4.5